Tanjab Barat, Tributenews86 – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Tarbiyah Cabang Tanjung Jabung Barat mengadakan follow up dengan tema “Sejarah Peradaban Islam”, Rabu (15/12).
Follow up ini diadakan dengan tujuan agar kader dapat memahami sejarah peradaban islam. Wawasan sejarah peradaban islam sangat diperlukan untuk kita selaku kader HMI agar menerapkan nilai-nilai islam yang di ajarkan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Kabid PPPA, M.Hidayat menyatakan bahwa agenda follow up yang bertemakan sejarah Peradaban Islam ini sangat penting bagi kader HMI terutama bagi kader baru yang berperoses di organisasi HMI.
“Agenda follow up ini merupakan agenda yang bermanfaat bagi seluruh kader HMI apalagi bagi kader yang baru masuk HMI, agenda ini dirasa sangat penting agar menjadi pemacu semangat kader dalam berorganisasi,” ungkap M.Hidayata.
Pemateri sejarah peradaban islam, M. Suryahadi Putra menjelaskan bahwa dengan mempelajari sejarah peradaban islam kita selaku mahasiswa yang beragama Islam bisa lebih menerapkan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari agar menjadi insan kamil. Pemateri juga memaparkan juga bahwa ketika pembelajaran dalam sejarah peradaban islam dilakukan secara benar maka tujuan dan nilai-nilai keislaman dapat di terapkan sebagaimana mestinya.
“Sejarah peradaban islam sangat perlu dipelajari agar nantinya kita mampu memahami perjuangan Rasulullah SAW saat mensyiarkan agama islam dan untuk memacu semangat kita selaku mahasiswa yang beragama Islam saat ini. Sehingga nilai-nilai keislaman selalu dipegang dan di terapkan dalam kehidupan” Terang M.Suryahadi Putra ketika sedang menyampaikan materi.
Follow up yang dilaksanakan tidak hanya dihadiri oleh kader HMI Komisariat Tarbiah saja melainkan dihadiri oleh seluruh kader HMI Cabang Tanjung Jabung Barat. Agenda berjalan lancar diisi dengan keaktifan antara pemateri dan audiens saat saling berdiskusi.
Dan diakhiri dengan foto bersama kader HMI Cabang Tanjung Jabung Barat beserta pemateri.
(*/Uus)