Tanjab Barat masih Zona Merah, HMI: Kita Desak Bupati Mengevaluasi Kinerja Tim Gugus Tugas Covid-19

Tanjab Barat, TributeNews86 – Permasalahan Covid-19 di Kabupaten Tanjung Jabung Barat semakin hari semakin memperihatinkan, dan menjadi satu-satunya Kabupaten di Provinsi Jambi yang di Tetapkan wilayah Zona Merah.

Berbagai Upaya pun dilakukan oleh Tim Satuan Tugas (SATGAS) penanganan Covid-19 di Tanjung Jabung Barat, mulai dari pemberlakuan  pembatasan Skala Mikro,  pemberlakuan Jam Malam serta berbagai upaya dilakukan untuk menghimbau masyarakat agar terus menjaga protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Bacaan Lainnya

Muhammad Luqman selaku Kabid PPD HMI Cabang Tanjung Jabung Barat, juga menyoroti penanganan Covid-19, Ia menilai bahwa penanganan covid-19  di Tanjung Jabung Barat terkesan tidak punya perencanaan yang jelas  serta kurang terbuka nya informasi ke publik soal penanganan kasus Covid-19.

“Saya melihat bahwa pemerintah Daerah terkesan kurang terarah dalam penanganan covid ini, mulai dari indikator zonasi wilayah,  pelayan Rumah Sakit terhadap pasien Covid, pemberlakuan jam malam yang saya rasa tidak begitu efektif, pola geraknya banyak by accident bukan by design ,kemudian lagi ketidakterbukaan informasi yang bisa di Akses oleh publik, seharusnya masyarakat diberikan akses untuk melihat berbagai informasi mengenai penanganan covid-19” Ujarnya

“Belum lagi adanya aduan dari masyarakat terhadap pelayanan Rumah sakit yang terkesan tidak terbuka soal informasi pasien, seharusnya pasien yang dinyatakan positif covid-19 harus disertakan dengan surat keterangan yang jelas, sehingga hak masyarakat terpenuhi, bahkan soal hasil tes ada yang sampai 10 hari lebih, belum diberikan hasilnya.” Tambahnya

Muhammad Luqman akan mendesak  Bupati untuk mengevaluasi kinerja Tim Gugus Tugas percepatan penanganan covid-19 khusus nya pihak rumah sakit, jangan sampai keadaan semakin memburuk.

“Kita akan desak Bupati untuk evaluasi kinerja tim Gugus tugas” Tutupnya.(*/Uus)

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *